Berita  

KABID HUMAS POLDA JABAR : SI JAGO MERAH MELALAP GEDUNG PARKIRAN DI DAYEUHKOLOT

KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA DAERAH JAWA BARAT BIDANG HUBUNGAN MASYARAKAT

SIARAN PERS
TENTANG

KABID HUMAS POLDA JABAR : SI JAGO MERAH MELALAP GEDUNG PARKIRAN DI DAYEUHKOLOT

Diketahui oleh pihak Polsek Dayeuhkolot asap hitam sudah mengepul di Jln. Raya Moch. Toha Dayeuhkolot Kp. Citeureup Rt. 01 Rw. 02 Desa Dayeuhkolot Kecamatan Dayeuhkolot tepatnya di Gedung parkiran di umum milik Sdr. Agus Waluyo warga Kp. Citeureup yang dikelola oleh Sdr. Ahmad, mengetahui hal tersebut personel Polsek Dayeuhkolot langsung melakukan pengamanan. Minggu (08/03/2020).

Diinformasikan oleh Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Drs. S. Erlangga bahwa Gedung lahan parkir tersebut diperkirakan luas sekitar 250 M2 yang diperuntukan untuk umum yang sebagian besar karyawan perusahaan PT. Daliatex banyak yang parkir dan meyimpan sepeda motornya dilokasi tersebut.

Sementara informasi yang didapatkan oleh Panit Intelkam Polsek Dayeuhkolot Aiptu Agus Ruhiat, kejadian kebakaran tersebut telah membakar sepeda motor yang terparkir dilahan parkir sebanyak 94 unit sepeda motor dan untuk korban jiwa tidak ada.

Api dapat dipadamkan sekira jam 09.30 Wib oleh pemadam kebakaran dari Kabupaten Bandung sebanyak 6 Unit Damkar namun asal sumber api yang mengakibatkan kebakaran belum dapat di ketahui karena penjaga / pengelola parkiran sepeda motor belum dapat ditemui.

Kapolresta Bandung Polda Jabar Kombes Pol Hendra Kurniawan, S.I.K melalui Kapolsek Dayeuhkolot Kompol Sudrajat menjelaskan ” Sepeda motor yang terbakar sebagian besar milik karyawan perusahaan PT. Daliatex dan tidak ada korban jiwa serta kerugian akibat kejadian kebakaran tersebut belum dapat ditaksir dan sumber api penyebab kebakaran tersebut belum diketahui. Terkait penyebab juga masih diselidiki,” Pungkasnya.

Bandung 8 Maret 2020

Dikeluarkan oleh Bid Humas Polda Jabar

Kontak Person
Kabid Humas Polda Jabar
Kombes Pol. Drs. S. Erlangga
NO.HP : 081277764545

Kasubbid Penmas
AKBP Dra. Santi Gunarni
NO.HP : 081214505604