Berita  

Babinsa, Lurah dan Babinkantibmas Berikan Himbauan Kepada Warga Jalan Cendrawasih Terkait Tunda Mudik Lebaran

Pekanbaru, Global Investigasi News. Com, Babinsa Kel.Tangkerang Tengah, Kecamatan Marpoyan Damai wilayah Koramil 05/Sail, Pelda M.Yunus bersama Lurah junaidi SP. SiP dan
Babinkamtibmas Aipda Marwan SH memberikan himbaun kepada warga  dalam rangka pencegahan menularnya virus Corona (Covid 19), yang di laksanakan di Jalan Cendrawasih No 78 Rt 02/Rw 03 Kelurahan Tangkerang Tengah. Kamis 16/4/2020,

Pelda M.Yunus menyampaikan tentang himbauan tunda mudik,selain ditujukan bagi warga Kel.Tangkerang Tengah yang ada diperantauan juga di sampaikan kepada masyarakat yang ada dalam wilayah setempat untuk saat ini agar menunda berpergian keluar daerah demi upaya melakukan langkah antisipasi serta memutuskan mata rantai penyebaran Virus Corona,

 “Saat ini kita himbau masyarakat baik dalam daerah maupun di perantauan agar menunda terlebih dahulu pelaksanaan mudik atau pulang ke kampung halaman.hal ini merupakan langkah antisipasi dan upaya kita melakukan pemutusan rantai Covid-19 tersebut” ucap Pelda M.Yunus kepada warga setempat saat memberikan himbauan tersebut.

Dihimbau juga kepada masyarakat wilayah Binaannya untuk menunda mudik ke kampung halaman ini, kata Pelda M.Yunus agar dapat menghindari terpaparnya dari Virus Corona saat melakukan perjalanan.Saat melakukan perjalanan mudik ini tentunya kita menggunakan kenderaan pribadi atau kenderaan umum, dan juga akan beristirahat di suatu tempat.Nah disinilah kita  tidak menyadari kemungkinan menyentuh benda yang sudah terjangkit virus corona itu,

“oleh sebab itulah untuk saat ini kita diharapkan menunda mudik demi mencegah diri dan keluarga kita dari terpaparnya Covid-19” imbuh Pelda M.Yunus.(Saipul Lubis)