Usai Upacara dengan Presiden RI Secara Virtual Memperingati HUT Bhayangkara ke-74 Dilanjutkan Acara Syukuran Polres Tobasa di Aula Harungguan Mardemak

Usai upacara dengan Presiden RI secara virtual memperingati jadinya HUT Bhayangkara ke-74 sekira pukul 9:30. Acara syukuran Polres Tobasa tepatnya di aula harungguan mardemak Polres Tobasa dimulai, hari kamis, 1 Juni 2020.

Turut hadir diacara tersebut, Kapolres Tobasa, Waka polres Tobasa, Bupati Toba, Wakil Bupati Toba, Kajari Tobasa, Ketua Pengadilan, Dandim 0210/TU, Ketua dan wakil DPRD, Para PJU Polres dan Kapolsek serta Ketua Bhayangkari beserta anggota Polres Tobasa.

Di kesempatan tersebut Kompol Janner Panjahitan, Wakapolres Tobasa menyampaikan laporan ketua panitia hari Bhayangkara tentang guna meminimalisir penyebaran dan upayah penanggulangan masyarakat yang terdampak penyebaran virus covid-19 di wilayah Polres Tobasa diantaranya

  1. Mendirikan dapur umum untuk membuat makanan siap saji.
  2. Memberikan sembako kepada masyarakat kurang mampu.
  3. Pembagian masker kepada masyarakat seputaran Kab.Toba
  4. Pemberian bantuan tambahan suplemen serta vitamin dan APD ke RS. HKBP Balige dan Rumah Sakit Porsea.
  5. Melakukan pengecekan Pos di perbatasan wilayah terhadap masyarakat dari luar yang masuk ke Kab.Toba
  6. Memberikan himbauan kepada masyarakat oleh para Bhabinkantibmas yang turun langsung ke desa-desa.

Selaku insan Polri, Lanjut Wakapolres mengatakan dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke-74 Polres Tobasa telah melaksanakan bakti sosial memberi tali asih kepada panti asuhan Karya Hevata di Laguboti dan panti asuhan Muhammad Yasin di Tambunan serta kepada purnawirawan dan warakawuri di wilayah hukum Polres Tobasa juga memberi bantuan kepada personil Polres Tobasa yang sedang mengalami sakit serius, memberi sembako kepada warga seputaran Kab.Toba, juga melakukan upacara ziarah ke makam pahlawan Sisingamangaraja XII di Balige maupun melakukan donor darah diperuntukan bagi pasien yang membutuhkan selain itu juga memberikan gratis pengurusan SIM.A 5 orang dan SIM.C 5 orang warga yang lahir pada tanggal 1 Juli.
“Semoga wabah virus covid-19 atau yang kita kenal dengan virus corona ini dapat segera hilang dari kehidupan kita,” pintanya.

Sambutan Forkopinda, diwakili Bupati Toba Ir Darwin Siagian mengatakan bahwa Kabupaten Toba sudah masuk zona hijau dari zona kuning karena ada dua orang positif corona dimana pasien sudah sembuh.
“Mudah- mudahan tidak ada lagi yang tambah, kemarin sudah 2 selesai kalau ada 1 lagi kembali kita ke zona kuning apalagi sudah lewat 5 kita sudah jadi zona merah jadi sulit kita semua”, imbuhnya.

Lanjut Bupati, Di pandemi covid-19 sudah membuat peradapan berubah yang sampai saat ini belum ditemukan vaksinnya wabah tersebut telah banyak memakan korban dan mempengaruhi perekonomian masyarakat sebab itu masyarakat tidak boleh larut, ide new normal. Forkopinda bersama pemkab akan merumuskan konsep new normal di Kab.Toba setelah keluar new normal peraturan gubernur (pergub).
“Hari ini akan keluar new normal versi sumatra utara sekarang kita sudah bikin edaran kesemua tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat konsep seperti apa sebenarnya new normal yang akan kita lakukan di Toba”, terangnya Status New normal suatu daerah harus ada izin dari Forkopinda.

“Puji syukur kepada Tuhan yang maha Esa karena HUT-74 Bhayangkara bisa terlaksana dalam suasana Covid”, imbuh Bupati tak lupa beri selamat di hari ulan tahun Kapolres Tobasa, Akala Fikta Jaya SIK ke 41 tahun lahir tanggal 1 Juli 1979.

Akala Fikta Jaya SIK,
Kapolres Tobasa menyampaikan amanat sambutan presiden mengatakan dengan adanya masyaraķat yang terdampak dan mengalami kesulitan akibat virus corona dapat mengakibatkan terjadinya situasi kantibmas yang kurang kondusif kita semua maka dibutuhkan kerja sama.
“Jadi bukan hanya fokus kepada tugas kepolisian tapi kita bersama-sama semua untuk mempunyai inovasi dan perbaikan-perbaikan yang dapat mengatasi situasi saat ini”, imbuhnya memohon kerjasama semuanya agar tetap solid untuk mengatasi keadaan yang terjadi.

Kapolres dalam sambutannya tak lupa mengatakan terimakasih kepada masyarakat Toba yang telah memberikan kepercayaan kepada polri untuk melaksanakan tugas pokok polri seperti sebagai pelindung pengayom dan pelayan masyarakat.
“Kami sangat membutuhkan kritik, masukan, saran yang membangun dari bapak ibu sekalian agar kedepan polri ini bisa semakin profesional, modern dan yang paling penting adalah dipercaya”, imbuhnya.

Diakhir kegiatan dalam rangka syukuran HUT Bayangkara ke-74 ini Polres Tobasa melakukan prosesi pemotongan nasi tumpeng oleh Bupati Toba yang diberikan kepada personil tertua Iptu Romel Pardede (57 tahun 7 bulan) dan oleh Kapolres kepada personil termuda Brida Diki Wahyuda (20 tahun 7 bulan). (Ams)