Usut Tuntas Pengerusakan Bendera Organisasi PMKRI Cabang Tambolaka

Kata Ketua Presidium:Usut Tuntas Pengerusakan Bendera Organisasi PMKRI Cabang Tambolaka

Tambolaka SBD,Global Investigasinews.Com
Organisasi Perhimpunan Mahasiswa Katolik Rebuplik Indonesia (PMKRI), adalah salah satu wadah yang bergerak di tataran Nasional. Pada Selasa, 1 Desember 2020, terjadi pengerusakan atribut (Bendera) Organisasi PMKRI di depan Sekretariat Cabang Tambolaka, Desa Karuni, Kecamatan Loura, Kabupatan Sumba Barat Daya.

Menurut ketua Presidium Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PMKRI Cabang Tambolaka, Yulius Lere mengatakan, bahwa: pengerusakan atribut (Bendera) Organisasi oleh oknum yang tidak bertanggung jawab dan mereka akan mengawal kasus ini sampai tuntas.

“kami akan mencari pelaku pengerusakan Atribut Organisasi yang di lakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, Kami dari PMKRI Cabang Tambolaka mengutuk keras kepada pelaku, dan bahkan saya sudah melaporkan di kepolisian agar melakukan penanganan pada kasus ini, sehingga secepatnya kejadian tersebut, terungkap siapa dalang di balik kejadian ini.” Ungkapnya

Menurut Ketua Umum PP PMKRI, Benidiktus Papa mengatakan bahwa dia telah meminta Kapolda NTT dan Kapolres SBD untuk mengungkap dalang pengrusakan Bendera PMKRI di Tambolaka.

Menanggapi kejadian tersebut, Ketum PP PMKRI menyayangkan kejadian ini dan meminta Kapolda NTT dan Kapolres SBD agar segera mengusut tuntas kejadian tersebut karena disinyalir sebagai bentuk provokasi.

“Saya mem3inta Kapolda NTT dan Kapolres SBD untuk segera menelusuri pelaku dan dalang dari pengerusakan atribut PMKRI tersebut. Kami melihat ini sebagai bentuk tindakan provokasi yang harusnya dihindari oleh seluruh komponen anak bangsa. Karna ini menyangkut atribut organisasi PMKRI maka harus ditelusuri dan segera ditindak tegas sesuai aturan yang berlaku. Saya juga meminta kepada kader PMKRI di cabang agar tidak terprovokasi dan mempercayakan penanganan di Kepolisian. Tugas kita semua, mengawal sampai kasus ini tuntas dan diproses secara transparan oleh Pihak Kepolisian siapa pun dalangnya.” Tegasnya
(Sumber Marapu.Com)
(Tim_Global)