Kades Borimasunggu bersama BPD laksanakan Musyawarah Desa Penetapan APBDes Tahun 2021

Kades Borimasunggu bersama BPD laksanakan Musyawarah Desa Penetapan APBDes Tahun 2021

Maros https:/globalinvestigasi News com Pemerintah Desa Borimasunggu Kabupaten Maros, melaksanakan Musyawarah Desa Penetapan APBDes tahun 2021 yang dilaksanakan di Aula Desa Borimasunggu pada Kamis, 14 1 2021

Dipimpin oleh Ketua BPD desa Muh.Ikbal, SPd.,SD, yang dihadiri oleh Kades Borimasunggu Syamsul Rijal, SM.,Kasi Pemberdayaan Kec. Maros Baru Abdul Lukman, S.IP, Pendamping Lokal Desa Asmawati dan Sekdes Borimasunggu Miftahuddin, selakuTim Penyusun APBDes. Dengan peserta Musyawarah, antara lain para Kadus, RT, BPD, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat,Tokoh Pemuda, Tokoh Perempuan, dan undangan lainnya.

Kepala Desa Borimasunggu dalam sambutannya mengatakan, bahwa kegiatan Musyawarah Desa ini adalah bentuk implementasi Pemerintah Desa dalam mewujudkan Pemerintahan yang Transparan, Akuntabel dan Partisipasif, Beliau juga menjelaskan bahwa Pembangunan di desa haruslah sesuai dengan skala prioritas pembangunan di tahun 2021 ini yang tertuang dalam Permendes PDTT No.13 thn 2020.

Menyingung tentang BLT Desa 2021 ini, bahwa Desa Borimasunggu siap melaksanakan penyalurannya. Dibahas juga tentang bagaimana penganggaran pencegahan Stunting di Desa Borimasunggu.

Ditambahkannya kepada seluruh Tim Pelaksana Anggaran agar melaksanakan prinsip transparansi dan melaksanakan aturan HOK sebesar min.50 % dari anggaran kegiatan.

“Saya berpesan kepada para Kadus selaku Ketua TPA dan anggotanya agar senantiasa melaksanakan Program Padat Karya Tunai dimana para pekerja kegiatan adalah para warga desa yang tidak mampu atau warga kehilangan mata pencaharian akibat Covid 19 ini, dan sistem pengupahannya harian atau mingguan, diluar hal ini tidak dibenarkan oleh aturan.

Dalam sambutan penutupnya Kades Borimasunggu mengajak seluruh lapisan Masyarakat agar selalu meningkatkan rasa memiliki dan meningkatkan sifat kegotong-royongan agar Desa Kita bisa lebih baik lagi di tahun-tahun yang akan datang.

(Laporan Zainal wartawan globalinvestigasi News com Kabupaten Maros provinsi Sulawesi Selatan)