Adu Kambing L300 Vs Truk Canter Mengakibatkan Satu Orang Meninggal Dunia

Jambi-GlobalInvestigasinews.com.2022/04/08.
Lagi – Lagi, kecelakaan maut terjadi di wilayah Kabupaten Tanjab Timur, Kamis, (7/04) pukul 11.30 WIB. Kali ini, peristiwa kecelakaan Mobil L300 Warna hitam No.Pol BH 8134 AL yang di kendarai oleh Firman (25) Dengan Mobil Truck Canter warna Kuning No.Pol BH 8058 TU yang dikendarai oleh a.n. Edi Pramono(22).

Peristiwa tabrak ini terjadi tepatnya di Jalan lintas jambi – muara sabak Desa Suka Maju, Kec. Geragai, Kab.Tanjab Timur.

Menurut Kasat Lantas Polres Tanjab Timur IPTU Rio Siregar, menjelaskan Kejadian
Pada hari Kamis tanggal 07 April 2022 sekira pukul 11.30 wib. Pengendara 1 (satu) unit Mobil Truck Canter No.Pol BH 8058 TU yang di kendarai Edi Pramono, dari arah Jambi menuju Desa Blok D kecamatan Geragai,

Mobil yang di kemudikan Edi pramono hilang kendali sampai mengambil Jalur Lawan Sehingga terjadinya Tabrakan dengan Mobil Pick Up L300 No.Pol BH 8134 AL yang dikendarai Firman dari arah yang berlawanan.

Akibat tabrak tersebut Pengendara Mobil L300 No.Pol BA 8134 AL, firman (25), warga
RT. 07 RW. 01, kelurahan Pandan Jaya, kecamatan Geragai dinyatakan meninggal dunia setelah di bawa ke rumah sakit Nurdin Hamzah.

Mobil Truck Canter  No.Pol BH 8058 TU yang di kemudikan Edi pramono (22) warga Dusun Lagan Tengah, RT. 01, kecamatan Geragai hanya luka ringan.

Menurut Kasat lantas polres Tanjab Timur, Warga dan petugas yang ada di tempat kejadian peristiwa langsung berusaha mengevakuasi pengemudi L300 yang terjepit. Saat ini Kedua mobil telah kita amankan di polres Tanjab Timur. Jelas Iptu Rio,(T111k).