13 Kepala Desa di Kecamatan Dolok Masihul Lakukan Sertijab di Kantor Camat

Sumut – Sergai, Ginewstv Investigasi.com. Sejumlah 13 Kepala Desa di Kecamatan Dolok Masihul lakukan Sertijab dari PLT yang di Jabat Sekdes, Sertijab tersebut di Laksanakan di Kantor Kecamatan Dolok Masihul. Turut hadir Camat Dolok Masihul Muryani, didampingi Kapolsek Dolok Masihul AKP Khairul, Serka Rizki H Lase dari Koramil 16/DMS, dan Rantib Kecamatan H Ompu Sunggu Serta Ibu PKK. Kamis 10/05/2022.

Jumlah Desa di Kecamatan Dolok Masihul 28 Desa, termasuk di antaranya (satu) Kelurahan Pekan Dolok Masihul. Yang ikut dalam Pilkades serentak tersebut di Kecamatan Dolok Masihul hanya 13 Desa yaitu, Desa Martebing, Desa Aras Panjang, Desa Bantan, Desa Huta Nauli, Desa Silau Merawan, Desa Bukit Cermin Hilir, Desa Batu 12, Desa Malasori, Desa Kota Tengah, Desa Baja Ronggi, Desa D.Puloan, Desa Bah Kerapuh dan Desa Dolok Sagala.

Muryani Camat Dolok Masihul dalam sambutan nya mengatakan ” Saya ucapkan terimakasih kepada 13 PLT Kepala Desa se Kecamatan Dolok Masihul, yang mana dalam kesempatan ini sudah bisa mulai bekerja dan sama – sama bekerja untuk yang lebih baik lagi. dan membangun Desanya masing – masing serta saling menjaga nama baik di kecamatan ini” Cetusnya.

(myn)