Berita  

SMA Wali Ate Umumkan Hasil Ujian Akhir, Kepala SMA Wali Ate : Saya Harap Siswa-Siswi Bisa Melanjutkan Pendidikan ke Perguruan Tinggi

Sumba Barat Daya NTT, Viralglobalnews.net – Sekolah Menegah Atas (SMA) Wali Ate umumkan hasil Ujian Akhir Sekolah (UAS) bagi Kelas XII. Kegiatan ini berlangsung di Aula SMA Wali Ate, Desa Wali Ate, Kecamatan Wewewa Barat (Webar), Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Rabu (11/05/2022).

Kepala SMA Wali Ate, Yohanis Ngongo Dairo dalam sambutannya menyampaikan sekolah ini memang jauh dari keramain, namun mutu di sekolah ini sesuai standar yang ada. Menurut Yohanis, SMA Wali Ate dalam meningkatkan mutu selalu mengedepankan disiplin.

“Contoh salah satunya, kalau siswa sudah alpa sampai 3 kali dalam sebulan, maka kami akan keluarkan surat panggilan untuk orang tua. Itu baru panggilan pertama, kalau mengulang lagi maka akan di berikan surat panggilan hingga 3 kali. Kalau sudah 3 kali maka siswa/i tersebut akan di ulang lagi semesternya,” tutur Yohanis.

Lebih lanjut Yohanis mengatakan, Ujian Akhir kali ini merupakan angkatan ke 5 yang kemudian dari hasil ujian akhir 19 siswa/i 100% dinyatakan lulus

“Untuk diketahui, angkatan ini adalah angkatan yang pertama kali kami nginapkan di sekolah bersama dengan guru-guru. Hal ini dilakukan guna untuk menghindari kecelakaan semasa ujian berlangsung. Dan saya harap siswa-siswi yang mendengarkan hasil hari ini bisa melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi,” katanya lagi.

Dikesempatan yang sama, mewakili dewan guru SMA Wali Ate, Sufrianti Maria Inna Dede menyampaikan pesan kepada siswa/i.

“Saya mewakili suara hati bapak ibu guru ingin sampaikan, tempuhlah pendidikan setinggi mungkin, jangan sia-siakan waktu yang ada karena siapa lagi menggantikan kami, siapa lagi yang akan memimpin wilayah ini kalau bukan kalian anak anak dari Wali Ate,” ungkapnya.

Hal senada disampaikan oleh Ketua Komit SMA Wali Ate, Martinus Lende Milla. Dalam sambutannya, Martinus menyampaikan limpah terima kasih, ia juga mendorong para siswa/i untuk melanjutkan pendidikan, sebab pendidikan salah satu penunjang dalam meningkatkan sumber daya manusia (SDM).

“Untuk adik-adik kelas XII yang hadir pada hari ini, saya sampaikan kepada kalian,  kalian harus kuliah, harus melanjutkan pendidkan ke jenjang yang lebih tinggi, walaupun itu hanya D1, D2, D3, kalaupun bisa S1. Kita tau banyak orang tua yang tidak mampu menyekolahkan anak, tapi pelan-pelan pasti bisa,” imbunya.

Sementara itu Kepala Desa (Kades) Wali Ate, Soleman Lolo Muri memberikan apresiasi atas kelulusan yang dicapai oleh SMA Wali Ate.

“Untuk siswa siswi,hari ini adalah hari panen kalian selama 3 tahun kalian menabur di sekolah ini. Dari sekian siswa/i mendapatkan hasil yang memuaskan yaitu dengan kelulusa 100%. Ini patut kita berikan apresiasi Harapan dari saya sebagai generasi muda juga, jangan berhenti sampai di sini saja. Kalian harus lanjut kuliah, mungkin saja dari kalian yg 19 orang ini, ada 1 atau 2 orang bahkan lebih yang menjadi guru di sekolah ini lagi, atau jadi kepala desa. Kalau biaya tidak mencukupi, kuliah saja di Sumba karena di Sumba sudah banyak kampus tempat kuliah,” harapnya.

Pada kegiatan ini hadir pengawas dari Yayasan Tunas Timur (Yatutim). Mewakili Ketua Umum (Ketum) Yatutim, Dr. Soleman Lende Dappa,S.Hut.,M.Th.,M.Pd.K, Emanuel Bulu Dairo menyampaikan proficiat kepada seluruh siswa/i.

“Berkaitan dengan hari ini, saya mau menyampaikan khusus kepada adik-adik siswa/i. Kalian harus berterima kasih ke orang tua kalian yang sudah bertanggung jawab untuk mendidik kalian hingga saat ini,” katanya.

“Untuk guru-guru, terima kasih karena sudah sabar membimbing siswa/i hingga saat ini mereka bisa menerima hasil ujian yang memuaskan,” ungkapnya.

“Ingat adik-adik, ada yang kaya tetapi tidak bisa melanjutkan kuliah. Kenapa ? Karena tidak punya kemauan. Kalau kita punya kemauan dalam keadaan tidak ada uang pun, pasti kita bisa sekolah,” pesannya.

Sebelumnya, kegiatan ini diawali dengan ibadah singkat yang dipimpin oleh Pdt. Yulius Nesimnasi,M.Th. Dalam khobahnya, Pdt Yulius menyampaikan, Firman Tuhan berkata, carilah dahulu kerajaan Allah dan Kebenarannya, maka itu akan di tambahkannya kepada mu.

“Hari ini anak-anak kita telah menerima hasil, yaitu lulus 100%. Mungkin ada nanti yang akan lanjut ke kuliah untuk menjadi serjana. Saya hanya minta satu hal , jangan melupakan Tuhan di setiap perencanaan saudara. Apabila kita mengandalkan Tuhan, menaruh Tuhan yang pertama, percaya Tuhan akan memberkati saudara, Tuhan akan membukakan jalan untuk saudara,” pungkasnya.

(JS/VGNntt)