PEKANBARU-Serda Nisralovi Babinsa Kelurahan Padang Terubuk Koramil 03/Senapelan Kodim 0301/Pekanbaru melaksanakan Komsos bersama dengan tokoh masyarakat dalam rangka membangun kebersamaan dan kegotong-royongan. Minggu (15/05/2022).
Komsos (Komunikasi Sosial) merupakan salah satu sarana pembinaan teritorial (Binter) yang harus dilaksanakan oleh Babinsa dalam menjalin kebersamaan bersama dengan seluruh elemen masyarakat diwilayah binaanya. Seperti yang dilaksanakan Serda Nisralovi yang sedang sedang berinteraksi dengan beberapa orang tokoh masyarakat (Tomas) di Jl. M. Yamin RT 02 RW 01 Kel. Padang Terubuk Kec. Senapelan.
Kepada awak media Serda Nisralovi mengatakan, “Melalui kegiatan Komsos ini kami terus berupaya untuk membangun kebersamaan dan soliditas dengan segenap komponen masyarakat, untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif. Kegiatan ini dapat dilaksanakan dengan turut berpartisipasi dalam kegiatan siskamling yang ada lingkungan masing-masing. Katanya.
Selain itu kami juga terus menghimbau masyarakat untuk kembali melestarikan budaya gotong-royong ditengah-tengah masyarakat. Melalui kegiatan gotong-royong ini mari kita tingkatkan hubungan silaturahmi dan kebersamaan bersama warga, dalam rangka membina Kemanunggalan TNI-Rakyat diwilayah binaan. Ungkap Nisralovi.***