Pelda Iskandar Bersama Serma Masrial Amir, Hadiri Undangan Rapat STBM

PEKANBARU-Babinsa Kampung Bandar Pelda Iskandar Bersama Babinsa Kampung Baru Serma Masrial Amir personil Koramil 03/Snpl Kodim 0301/Pekanbaru menghadiri undangan rapat Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM), dari Puskesmas Senapelan. Jum’at, (17/06/2022).

Bertempat di Aula Kantor Kecamatan Jl. Panglima Undan Kel. Kampung Baru Kec. Senapelan, acara Rapat STBM untuk Kelurahan Kampung Bandar dan Kelurahan Kampung Baru dilaksanakan. Hadir pada kegiataan ini ; Ka-Puskesmas Senapelan dr. Widodo Extrosa, Kasi Kesehatan Lingkungan Syamsinar, Babinsa Kampung Bandar Pelda Iskandar, Babinsa Kampung Baru Serma Masrial Amir, Tim Kesehatan Puskesmas, serta Staf Kecamatan dan Kelurahan.

“Saat dikonfirmasi Pelda Iskandar menuturkan, “Kegiatan STBM ini dilaksanakan dalam menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk penerapan hidup bersih dan sehat. Namun demikian sebagian warga kita tinggal di pinggiran Sungai Siak, oleh karena itu diperlukan adanya sosialisasi, agar warga kita tidak buang air besar (BAB) sembarangan. Katanya.

“Warga diwajibkan untuk memiliki tempat ; mandi, cuci, kakus (MCK) yang memadai, dalam mendukung penerapan hidup bersih dan sehat. Dan bagi warga yang tidak mampu untuk membuat jamban, dapat mengajukan bantuan melalui prosedur yang telah ditentukan. Ungkap Pelda Iskandar.***