Pemerintah Desa Jayamanik Salurkan BLT-DD Tahap 4, 5 dan 6 Sekaligus Merealisasikan Program Ketapang

LEBAK-BANTEN, GLOBALMEDIATAMA.COM – BLT-DD tahap 4, 5 dan 6 kini sudah turun disemua Desa Se-kecamatan Cimarga Kabupaten Lebak, salah satunya Desa Jayamanik kecamatan Cimarga Kabupaten Lebak Provinsi Banten. Pada hari Jumat (17/6/2022).

Saat awak media berkunjung ke kantor Desa Jayamanik, kepala Desa Jayamanik Oji Sahputra menuturkan, Kamis (30/6/2022),

“Bahwa jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM), yang tercatat di dtks sebanyak 97 KPM, BLT-DD tersebut yaitu tahap 4,5 dan 6, dengan nominal yang di berikan sebesar Rp 900.000,- (sembilan ratus ribu rupiah). Pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang di anggarankan dari Dana Desa (DD) tersebut, bertempat di kantor Desa Jayamanik, dan di hadiri oleh kepala Desa Jayamanik Oji Sahputra, Prangkat Desa Jayamanik, pendamping Desa, pada hari Jumat,(17/6/2022)”. Ungkap Oji.

Oji juga menyampaikan,
“Bahwa di Desa Jayamanik ini juga, telah merealisasikan program Ketapang (ketahanan dan pangan),

“Dana Ketapang yang baru 20% ini, kami alokasikan pada Jalan Usaha Tani (JUT) berupa vavingblok dengan volume 250 meter X 2.5 meter bertempat di Kp.Babakan RT.006/RW.003 Desa Jayamanik, dengan menyerap dana sebesar Rp.50 Juta.
“Ikan patin 10 ribu ekor bertempat di Kp.Babakan RT.006/003 Desa Jayamanik, dengan menyerap dana rp.25 Juta, dan tanaman palawija berupa mentimun, bertempat di Kp.Babakan RT.006/RW.003 Desa Jayamanik, dengan menyerap dana sebesar Rp.23 juta,” ungkapnya.

Ia menambahkan,
“Semoga program Ketapang yang di realisasikan oleh pemerintah Desa Jayamanik, khususnya Masyarakat Desa Jayamanik lebih makmur dan sejahtera,” tutup orang nomor satu di Desa Jayamanik.

(ALFIAN)