PEKANBARU-Dalam kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) Tahun 2022 pihak sekolah meminta bantuan Danramil dan Babinsa Koramil 05/Sail Kodim 0301/Pekanbaru untuk membantu pihak sekolah untuk memberikan materih Peraturan Baris Berbaris (PBB) sekaligus Wawasan Kebangsaan di Sekolah PERBANKAN RIAU Jl Majalengka No 09 Rw 15 Kel. Sidomulyo Timur Kec. Marpoyan Damai Kota Pekanbaru.
Kedatangan Danramil 05/Sail beserta anggota disambut langsung dengan senang hati oleh Kepsek Perbankan bpk Viki Fintaru. ST,. MT dan Wakil kepala Sekolah ibu Mayang dan majelis guru di SMK Perbankan Riau yang sudah memiliki Komunikasi serta hubungan baik dengan Koramil 05/Sail terutama dengan Babinsa Kel. Sidomulyo Timur yaitu Sertu Dedi Supriyadi
Kegiatan MPLS dimulai dengan memberikan pelatihan dasar-dasar PBB seperti, Sikap sempurna, sikap istirahat, penghormatan, hadap kanan/kiri, hadap serong kanan/kiri, berhitung, balik kanan dan juga PBB berjalan seperti langka biasa, langka tegap dan gerakan-gerakan PBB lain nya dan tidak hanya itu Babinsa juga memberikan permainan Out Bond yairu roda tank dan tongkat estapet yang bertujuan agar para siswa tidak bosan dan sekaligus untuk melatih kekompakan, kerjasama serta ketangkasan
Danramil 05/Sail Kapten Cba Y. Zebua selaku Danramil mengatakan Jum’at (15/7/22) kegiatan PBB dan wawasan Kebangsaan ini sangat lah penting karena untuk melatih generasi muda terutama yang masih Pelajar agar mempunyai jiwa disiplin, kekompakan, etika serta mempunyai jiwa Semangat untuk membelah Negara dan mencintai tanah Air NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dan Danramil juga mengucapkan terima kasih kepada pihak sekolah semoga kedepan terus terjalin hubungan serta komunikasi yang baik.
Kepsek SMK Perbankan Riau bpk Viki juga mengucapkan banyak terimah kasih atas kedatangan serta bantuan bapak-bapak dari Koramil 05/Sail Kodim 0301/Pekanbaru yang telah menyempatkan waktu nya untum mendidik siswa-siswi kami agar bisa disiplin serta semangat belajar dan lebih mengerti apa itu cintah tanah air serta penting nya bela Negara dan semoga siswa-siswi kami kedepan bisa menjadi generasi penerus yang berguna bagi Bangsa dan Negara yang kita cintai ini.pungkasnya.***