Bogor (17/8/2022) sejak dulu dikenal dengan pemandangan alamnya yang indah. Sehingga tak heran daerah ini menjadi favorit bagi wisatawan saat liburan.
Satu di antara daerah yang menyuguhkan pemandangan alam yang menakjubkan adalah kawasan wisata Desa Gunung Geulis, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor.
Di Gunung Geulis terdapat sejumlah objek wisata yang dapat Anda kunjungi. Teranyar adalah objek wisata kebon Joyo Cafe Resto yang sedang hits dan digandrungi oleh para pelancong. Objek wisata ini, baru dibangun sekitar beberapa bulan kebelakang
Kebon Joyo Cafe Resto merupakan objek wisata yang menawarkan spot-spot foto yang instagramable dengan latar pemandangan alam di atas perbukitan yang dikelilingi pohon-pohon cemara.
Lokasinya yang berada di pinggiran jalan raya Gunung Geulis Kecamtan Sukaraja membuat siapapun dapat secara mudah menemukannya maka tak heran tempat wisata alam ini kerap dipenuhi pelancong utamanya saat musim liburan datang atau saat akhir pekan.
Pengelola Kebon Joyo Cafe Resto Bapak Iban ” mengatakan Kebon Joyo Cafe Resto sengaja dibentuk untuk menampung hobi kebanyakan masyarakat khususnya anak muda yang senang berfoto. Disisi lain indahnya pemandangan kebon Joyo uga menjadi alasan dibentuknya tempat wisata murah meriah ini.
“Kita menyediakan berbagai macam makanan Ayam bakar komplit,ayam goreng lengkuas,ayam bakar + nasi,ayam goreng lengkuas+nasiIkan mas goreng+nasi,ikan nila goreng + nasi,sop iga komplit,Iga bakar+nasi,ayam penyet+nasi,empal goreng+nasiAyam saus asam manis,ayam saus mentega,udang asam manis,udang saus mentega,Nasi goreng kampung,nasi goreng seafood,nasi goreng iga,kwetiauw gorengBihun goreng, gurame goreng,mie goreng,ikan patin goreng + nasi,ikan patin bakar + nasi- Sampai berbagai minuman di antaralain,Juice jeruk,juice alpukat,juice melon ,juice jeruk,juice mangga,juice semangka,juice tomat,juice strawberryCoffe:kopi susu,kopi hazelnut,latte,kopi caramel,kopi vanilla, capuccino,americano,expresso,Non Coffe: coklat, macha,teh buah,red velvet
dan spot foto untuk pengunjung wisatawan seperti, taman kupu-kupu ,kebon Joyo, nada tangga , rumah kaca , saung-saung gazebo dan saung danau tempat wisata dengan spot-spot foto yang bagus,” ujar bapak Iban saatditemui di Kebon Joyo Cafe Resto , (17/8/2022).
“Untuk tiket masuk kita gak ada bayar cuman bayar parkiran nya aja bahkan ketika akan berfoto, atau selvi-selvi tidak bayar
Ada tempat camping ground ada tempat penginapan juga yang satu kamar bisa nampung 12 Orang ungkapnya.
salah satu pengunjung dari Jakarta Gladi laki-laki umur 30 tahun mengatakan”sebetulnya saya sering lewat mas kalau mau hiburan kepuncak namun rasa penasaran liat nya soalnya tempat ini baru di bangun. iya mas ini sangat cocok buat kelurga karena tempatnya sangat nyaman mulai dari makanan sampai cemilan juga ada buat main anak-anak kolam renang nya bahkan tempat buat Selvi-selvi banyak dan bagus sekali dan paling menarik adalah pemandangannya sangat cocok juga buat tongkrongan anak muda dan merasa puas atas pelayanannya sangat cepat dan harganya pun sangat standar dan puas atas pelayanannya pungkasnya ‘ sambil tersenyum