PEKANBARU-Babinsa Kelurahan Kulim Koramil 04/LPH Kodim 0301/PBR Sertu Zulkarnain, melaksanakan kegiatan Komsos Dengan Lurah dan staf kelurahan di kantor kelurahan Kulim Kecamatan Tenayan raya,Kota Pekanbaru,Senin (7/11/22).
Kegiatan Komsos tersebut, dilakukan Sertu Zulkarnain bersama Lurah Kulim dan stafnya dikantor kelurahan Kulim.
Danramil 04/LPH Kapten Arm Febrizal melalui Sertu Zulkarnain mengatakan, dalam kegiatan Komsos ini, kita bersama-sama membahas tentang kebersihan lingkungan dan tempat pembuangan sampah yang selama ini belum memadai.
“Khususnya, di lingkungan Kelurahan Kulim yang terdapat banyak sampah di parit yang dibuang oleh warga, sehingga pada saat hujan turun deras sampah akan meluber ke badan jalan,” kata Sertu Zulkarnain.
Sertu Zulkarnain menuturkan, untuk mengatasi hal itu, diperlukan kesadaran semua warga masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya dan bergotong royong untuk membersihkan sampah di lingkungannya masing-masing.
“Jika dibiarkan, maka saluran parit di wilayah ini akan penuh dengan sampah dan akan mengakibatkan parit tersebut tersumbat, sehingga saat turun hujan pemukiman warga akan terkena banjir,” ujar Sertu Zulkarnain.
Sertu Zulkarnain menambahkan, sambil menunggu adanya tempat pembuangan sampah, kita menghimbau agar warga tidak lagi membuang sampah sembarangan tempat, terutama di dalam parit.
“Karena, selain dapat mengakibatkan terjadinya banjir, penumpukan sampah juga dapat mengakibatkan timbulnya berbagai penyakit, seperti penyakit malaria dan demam berdarah,” pungkas Sertu Zulkarnain.***