PEKANBARU -Babinsa Koramil 05/Sail Kodim 0301/Pekanbaru, Serda Muliono melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaan di perumahan GTU Kelurahan Air Dingin Kecamatan Bukit Raya Kota Pekambaru, Selasa (15/11/2022).
Serda Muliono mengungkapkan, kegiatan Komsos tersebut bertujuan silaturahmi dengan warga binaan. Sekaligus untuk mengetahui kondisi dan perkembangan di masyarakat.
Menurut Serda Muliono, kegiatan Komsos yang dilakukannya adalah sebagai sarana jalin keakraban antara aparat teritorial dengan warga binaan, dalam menciptakan interaksi serta kekompakan sebagai seorang Babinsa dengan warga binaannya.
“Selain mempererat tali silaturahmi, kegiatan ini juga merupakan cermin kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat di wilayah binaannya,” kata Serda Muliono.
Sementara itu, Danramil 05/Sail, Kapten Cba Y. Zebua menyampaikan, bahwa Babinsa jajarannya dituntut untuk selalu hadir di tengah masyarakat. Kehadiran Babinsa ini, harus bisa dirasakan masyarakat, memberikan solusi, meringankan masyarakat dan membantu mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya seperti yang tertuang dalam delapan wajib TNI.
Babinsa harus mampu dan terus meningkatkan komunikasi sosial, manajemen teritorial, pengumpulan data dan analisa sesuai aspek geografi, demografi dan kondisi sosial di lapangan.
“Sebagai ujung tombak satuan, Babinsa jajaran Koramil 05/Sail harus mampu menjadi promotor dan motivator di tengah masyarakat, sehingga akan terwujud kemanunggalan TNI – Rakyat. Karena TNI akan kuat jika bersama rakyat,” tegasnya.***