Sukoharjo, Dandim 0726/Sukoharjo Letkol Czi Slamet Riyadi, S.E, Kasdim 0726/Skh, para Danramil Jajaran Kodim 0726/Sukoharjo Pa Staf, Perwakilan anggotan dan PNS Kodim 0726/Sukoharjo melaksanakan Yasinan rutin bersama Yayasan Peduli Aisiyah dari dk. Serongan RT 01,RW 02, Ds Mayang, Kec Gatak, Kab. Sukoharjo, Kamis (19/01/23).
Rangkaian kegiatan ini dilaksanakan dengan mengambil tempat di Lapangan Serbaguna Makodim 0726/Sukoharjo, acara dimulai dengan sholat Maghrib berjamaah, pembacaan Surah Yasin dan dilanjutkan dengan Sholat Isya’ berjamaah serta mendengarkan Tausyiah dari Ustadz R Jayendra Dewa S.E. MM.
Dalam Tausyiahnya Ustadz R Jayendra Dewa S.E. MM. diantaranya pentingnya memberikan bekal Iman, Taqwa serta bekal ilmu pengetahuan kepada anak-anak sejak dini. Tampak para jamaah khusyuk mendengarkan semua tausyiah dari Ustadz R Jayendra.
Berikutnya rangkaian acara dilanjutkan dengan pemberian santunan kepada anak-anak Yatim dan pemberian sembako secara simbolis kepada Yayasan Peduli Ayisiyah dari Gatak Sukoharjo serta dilanjutkan dengan acara ramah tamah.
“Acara Yasinan dan tausyiah bersama anak-anak yatim ini merupakan kegiatan rutin kami, dengan mengundang dari adik-adik Santri dan Yatim Piatu dari wilayah Kabupaten Sukoharjo,” terang Dandim.
(Agus Kemplu)