PEKANBARU Global Investigasi News.Com, Guna membangun dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan kebersihan lingkungan, Babinsa Kel. Kampung Dalam Serda Budi Irwanto melaksanakan Gotong Royong Pembersihan Pasar Sago Bersama Pedagang di Jl. H. Sulaiman RT 003 RW 002 Kel. Kampung Dalam Kec. Senapelan Kota Jum’at (27/1/23).
Pasar Sago tersebut merupakan pasar yang digunakan masyarakat dalam aktifitas jual beli sehari harinya, sehingga kebersihan pasar harus tetap dijaga,
Babinsa yang peduli terhadap lingkungan ini mengingatkan warganya, bahwa kebersihan pasar tersebut perlu untuk kita semua.
Selain Babinsa kegiatan dihadiri oleh Lurah Kampung Dalam Yasir Hidayat, A.Md, Ketua RT 03 RW 02 Hariyanto serta pedagang Pasar Sago.
Babinsa Koramil 03/Senapelan mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk kegiatan serbuan teritorial, dengan tujuan mengajarkan serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat kepada seluruh warga di Pasar Sago ini.
“Dengan sasaran pembersihan yaitu pembersihan sampah-sampah. Diharapkan dengan kerja bakti ini masyarakat akan sadar akan kebersihan dan mengajarkan mereka tentang arti dari gotong royong,” katanya.(lbs)