Kirab Budaya Gunungan Berkah Hasil Bumi Desa Sidodadi Ludes Dalam Sekejap Diserbu Warga

Jember – Globalinvestigasinews.com ~ Sedekah hasil bumi adalah ritual tradisional masyarakat jawa yang sudah berlangsung secara turun – temurun sejak jaman dahulu. Ritual sedekah bumi ini biasanya dilakukan oleh masyarakat yang berprofesi sebagai petani yang menggantungkan hidupnya dan keluarganya dengan memanfaatkan kekayaan alam yang ada di bumi untuk mencari rizki.

Tradisi berkah hasil bumi tak hanya menjadi ritual saja, tetapi sudah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat jawa. Hingga banyak yang beranggapan jika sedekah bumi tidak bisa dipisahkan dari budaya jawa. ritual sedekah bumi juga merupakan salah satu cara dan sebagai simbol penghormatan manusia terhadap tanah yang menjadi sumber kehidupan.

Untuk mengungkap rasa syukur atas nikmat yang ada, bisa ditunjukkan dengan berbagai cara.bagi masyarakat jawa yang masih sangat kental dengan tradisi dan budayanya, meraka juga memiliki cara tersendiri atas nikmat yang telah diberikan oleh Allah kepada umatnya.

Pagelaran seni kirab budaya dalam acara Berkah Hasil Bumi Desa Sidodadi, Kecamatan Tempurejo, Kabupaten Jember disambut antusias ribuan warga desa tersebut dan luar desa,'” Sabtu (3/8/2024)

Prosesi arak – arakan gunungan hasil pertanian dalam berkah hasil bumi dengan route start dari dusun masing – masing menuju ke Pendopo Desa Sidodadi juga ditampilkan kesenian tari tradisional dan musik sound sistem.

Ancak – ancak atau Gunungan yang diarak juga dihias sehingga terlihat cantik, ada juga ancak yang dilengkapi dengan hewan ternak dan satwa. Kirab budaya sedekah bumi ini di ikuti ratusan orang dan Arak – arakan itu dipusatkan ke Pendopo Desa.dilokasi berkah hasil bumi ini banyak warga dan pengunjung yang menunggu.

Setelah arak – arakan gunungan sampai di Pendopo Desa Sidodadi ratusan warga dan pengunjung langsung berhamburan mendekati menuju gunungan hasil bumi.dan kemudian tokoh agama selesai membacakan doa ratusan warga saling berdesakan berebut aneka hasil bumi yang ada di ancak atau gunungan.Suasana riuh seketika pecah saat ratusan pengunjung menyerbu ancak, Teriakan bercampur tawa mewarnai rebutan.

Banyak orang yang membawa kantong mewadahi barang – barang yang mereka dapatkan dari ancak atau Gunungan banyak juga yang tidak kebagian tetapi mereka tetap terlihat gembira.

“” Saya tidak dapat”” nggak berani terlalu ‘ngoyo‘ berebut karena bawa anak.” kata Intan,” salah satu pengunjung.”Ia” mengaku dirinya memang ingin melihat berkah hasil bumi di Desa Sidodadi, meskipun tidak sampai kebagian hasil bumi dari ancak dia tidak kecewa,”” tuturnya.

Menurut salah satu warga,”Muklis” ia rela berdesak – desakan karena mereka mempercayai akan mendapatkan keberkahan dan kelancaran rejeki jika berhasil memperoleh isi gunungan hasil bumi tersebut setelah di arak keliling desa.

“” Saya senang karena sayur – sayuran ini mengandung berkah leluhur kami.Semoga juga akan jadi berkah bagi keluarga kami,” kata Muklis dengan wajah semringah.

Sementara Suyono, Kepala Desa Sidodadi menyampaikan,”” acara berkah hasil bumi ini adalah wujud keberkahan dari warga masyarakat Desa Sidodadi dari hasil buminya, mudah – mudahan kedepannya warga kami ini warga Sidodadi menjadikan warga yang makmur dan warga yang gemah ripah loh jinawi.

Untuk peserta ini meliputi tiga dusun yaitu,”” dusun krajan,dusun mandigu dan dusun jatirejo. Alhamdulillah antusias setiap RT juga ikut serta dan mendukung, mensuport dalam acara kegiatan berkah hasil bumi ini. Jadi ini adalah wujud kegembiraan rasa syukur warga masyarakat dan juga tentu butuh support untuk kegiatan gelar budaya Desa Sidodadi yaitu berkah hasil bumi ini,”” tuturnya.

Lanjut,” untuk kirab berkah hasilbumi ini dengan jarak tempuh kurang kebih dua kilo meter dari wilayah masing-masing dusun,dan finish di pendopo desa sidodadi.Ia juga menjelaskan kenapa start gak di jadikan satu titik karena sedekah bumi bentuk rasa syukur dari warga masyarakat bentuk sejauh mana rasa syukur warga di masing-masing wilayah ini, dan ini bukti kekuatan masing-masing wilayah. Jadi bisa nampak kekuatan masyarakat setiap dusun terkait dengan kegiatan berkah hasil bumi ini.

untuk kegiatan berkah hasil bumi sudah berjalan tiga tahun dan Alhamdulillah setiap tahun luar biasa perkembangan dari bentuk antusias dan partisipasi dari masyarakat,” ucapnya.

Mudahan – mudahan gelar budaya kirab berkah hasil bumi adalah wujud terimakasih rasa syukur masyarakat desa sidodadi sehingga bisa memberikan keberkahan untuk warga masyarakat desa sidodadi, dan semoga dengan acara berkah hasil bumi yang diselenggarakan ini dapat memelihara kekompakan, persatuan serta kegotongroyongan masyarakat. Dengan semangat kegotong-royongan itu dia menyakini dapat membawa Desa Sidodadi menjadi lebih maju dan sejahtera,”” harapnya. (HD)