Berita  

Desa bendorejo Ikuti Karnaval Gelar Seni Budaya Meriahkan HUT RI Ke–79 di Kecamatan Pogalan Trenggalek

TRENGGALEK | Acara Karnaval Desa Bendorejo Kecamatan Pogalan, Kabupaten Trenggalek berlangsung sangat meriah. Antusiasme warga desa sangat luar biasa dalam ikut menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI yang Ke–79, terbukti dari beberapa dusun dan sekolah serta para kader posyandu juga ikut meramaikan.Senin 26/08/2024.

Karnaval memang menjadi acara tahunan yang biasa dilaksanakan pada saat bulan Agustus ketika merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekan RI. Hal ini sudah menjadi tradisi di Indonesia baik di kota maupun di desa, sebagai wujud rasa syukur serta rasa Nasionalisme terhadap Bangsa Indonesia.

Kepala Desa Bendorejo mengatakan acara karnaval diperingati hanya setahun sekali dalam mengenang jasa pahlawan dan mempererat tali persaudaraan antar sesama warga desa.

“Tujuan diadakannya acara karnaval dalam rangka memperingati HUT RI ke–79 dimana, kita sebagai generasi penerus bangsa sudah sepantasnya menghormati jasa para pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan NKRI dan membangun tali silaturahmi sesama warga,” tuturnya.

Dalam momentum ini, berbagai kesenian budaya lokal seperti, musik tong-tong, Drumband dan kereta kencana menghiasi jalannya acara karnaval. Acara karnaval dilepas pukul 13.00 siang dan berlangsung sangat meriah meski dibawah teriknya panas matahari, namun tidak mengurangi semangat para warga yang mengikuti acara tersebut.

“Karnaval pada tahun ini sedikit lebih meriah dibanding tahun kemarin, semoga untuk tahun depan kita bisa menggelar lebih meriah lagi,” imbuhnya disela-sela kegiatan berlangsung.

Ratusan warga Desa Bendorejo yang ikut menyemarakkan tumpah ruah di jalan, masing-masing menampilkan kreatifitas kesenian budaya lokal yang ada di Bendorejo.

“Berbagai macam kesenian menghiasi jalannya acara karnaval, berbagai kesenian budaya lokal yang ada di Bendorejo turut dipertontonkan dalam HUT RI ke–79,” ujarnya

“Atas nama Pemerintah Desa bendorejo, kami ucapkan banyak terima kasih atas semua partisipasi dan peran serta warga desa dalam suksesnya acara karnaval ini,” pungkasnya.(ard)