Kodim 1403/Palopo Gelar Apel Pemeriksaan HP untuk Antisipasi Keterlibatan Personil dalam Judi Online

PALOPO Global Investigasi News – Kodim 1403/Palopo gelar Apel Pemeriksaan Handphone (HP) sebagai upaya mengantisipasi keterlibatan personel Kodim 1403/Palopo dalam praktik judi online.

Apel tersebut berlangsung di Makodim 1403/Palopo, Jl. Balaikota, Kel. Boting, Kec. Wara, Kota Palopo,Kamis 21 November 2024

Dalam kesempatan tersebut, Letkol Arm Kabit Bintoro Priyambodo, S.I.P. selaku Dandim 1403/Palopo menekankan pentingnya pelaksanaan perintah komando untuk melakukan pemeriksaan terhadap handphone seluruh personel TNI. Ia juga menegaskan bahwa tidak ada toleransi bagi personel yang terlibat dalam judi online.

“Judi online dapat menghancurkan ekonomi keluarga, berujung pada perceraian, utang-piutang, bahkan stres. Saya berharap seluruh personel Kodim 1403/Palopo dapat menjauhi praktik judi online dan segala bentuk pelanggaran lainnya, termasuk narkoba,” tegas Letkol Bintoro.

Pemeriksaan HP ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk memastikan seluruh personel Kodim 1403/Palopo tetap fokus pada tugas dan tanggung jawabnya, serta tidak terjerumus dalam kegiatan yang merugikan diri sendiri maupun institusi.(***)