GIN JATIM JEMBER
30/11/2024
Bencana alam banjir yang terjadi di 3 Desa, Yakni Desa Tempurejo, Desa Andorejo dan Desa Curah Nongko, Jember, menjadi perhatian khusus bagi Calon Bupati Terpilih H. Muhammad Fawait yang biasa dipanggil dengan sebutan Gus Fawait. Sabtu (30/11/2024)
Selain itu, dalam kunjungannya Gus Fawait juga menyapa warga yang terdampak banjir, dan menyerahkan bantuan paket sembako kepada warga yang terdampak banjir di 3 Desa, serta untuk mengetahui penyebab bencana alam banjir dan dampak yang di timbulkan.
Cabup terpilih H. Muhammad Fawait mengatakan, bahwa kemarin kami mendengar kalau di Kecamatan Tempurejo ada tiga desa yang terkena bencana banjir, dan hari ini kami bersama bapak Ponimin, pak Kades, Tim relawan dan yang lainnya datang ke lokasi untuk mengetahui secara langsung dampak bencana banjir, serta memberikan bantuan paket sembako untuk korban banjir.
“Bencana alam banjir yang melanda di Kecamatan Tempurejo, ternyata terjadi setiap tahun, tentu hal ini harus menjadi perhatian khusus bagi pemerintah, agar penyebab banjir bisa ditangani secara serius,” ujar Calon Bupati Jember terpilih H. Muhammad Fawait.
Fawait mengungkapkan, bahwa kami mendengar jika banjir di kecamatan Tempurejo, adalah banjir langganan yang terjadi hampir setiap tahun, oleh karenanya, kedepan akan kita petakan dan kita mapping apa yang menyebabkan banjir tersebut.
Lanjut Fawait, bahwa banjir memang bencana alam yang terjadi secara alami, namun bukan berarti tidak bisa ditangani, minimal meminimalisir, agar kejadian banjir ini tidak selalu terulang-ulang.
“Nanti kedepan kami akan melakukan kajian, agar bencana alam ini bisa diminimalisir, dengan melakukan mitigasi penanganan saat bencana, maupun pasca bencana,” pungkasnya.
Maski