Prestasi Gemilang BKC Kodim 1314 Gorontalo Utara di Kejuaraan Karate SULUT-GORONTALO 2025

Gorontalo Utara – Kejuaraan Karate Antar Dojo BKC Sulawesi Utara-Gorontalo yang digelar pada Sabtu, 18 Januari 2025, di Aula Kantor Kecamatan Bolangitang Timur, Desa Bohabak, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Sulawesi Utara, menjadi ajang pembuktian bagi para karateka muda binaan -Bandung Karate Club (BKC) Kodim 1314 Gorontalo Utara. Mereka berhasil meraih dua medali emas dan satu perunggu.

Berikut capaian para atlet:

  1. Suci Rahmawati Rajak (SMPN 2 Anggrek, Gorontalo Utara) menyabet dua medali emas: Juara 1 Turnamen Kata Pemula Putri dan Festival Kata Putri.
  2. Muhammad Aqtar Aghayev Usman (SDN 1 Anggrek) memenangkan medali emas pada kategori Turnamen Kumite Usia Dini Putra -30kg.
  3. Refandi Kaunu (SMPN 2 Anggrek) menambah koleksi medali emas pada kategori Turnamen Kumite Pemula Putra -40kg.
  4. Aisyah Suci Hamdani (SDN 4 Anggrek) meraih medali perunggu pada Turnamen Kumite Pemula Putri -30kg.

Keberhasilan ini melanjutkan tren positif BKC Kodim 1314/Gorontalo Utara, yang sebelumnya juga mencatatkan prestasi luar biasa pada Ultimate Fighter Mitra Cup 2024, yang di lansir RGNEWS pada 31 Oktober 2024. Dalam turnamen yang diadakan di GOR Rimba Lamet Ratahan, Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara, lima dari enam atlet binaan BKC Kodim 1314 Gorut berhasil membawa pulang lima medali emas dan satu perunggu, mengungguli hampir 600 peserta dari Sulawesi Utara, Gorontalo, dan Maluku Utara.

Komandan Kodim 1314/Gorontalo Utara, Letkol Inf Rayner D.R. Wajong, mengaku bangga atas pencapaian para atlet. “Saya berterima kasih, karena anak-anak juga membawa nama Kodim 1314/Gorontalo Utara pada turnamen tersebut. Ini perlu kita dukung terus, sehingga prestasi dapat dipertahankan, bahkan ditingkatkan,” ujarnya. Sebagai bentuk apresiasi, Letkol Rayner kini tengah menyiapkan aula di Kodim 1314/ Gorut sebagai pusat pelatihan karate.

Prestasi ini juga menjadi motivasi besar bagi para atlet untuk menghadapi Wadokai Karate Open Turnamen Gorontalo 2025, yang dijadwalkan berlangsung pada 7-9 Februari 2025 di GOR Nani Wartabone, Kota Gorontalo. Dengan dukungan dari pelatih Serda Usman, Praka Deri Supriyadi, dan Riska Wati Badu, S.H., BKC Kodim 1314/ Gorut optimis dapat kembali meraih hasil terbaik.

Semangat juang dan kerja keras para atlet binaan BKC Kodim 1314/Gorut menjadi inspirasi, membuktikan bahwa prestasi besar lahir dari dedikasi, dukungan, dan latihan yang konsisten.

( YN )