Berita  

Membanggakan, Lewat Jalur Prestasi, Siswa Sekolah MAN Singkil Lulus PTN

Aceh Singkil – GlobalinvestigasiNews

Sekolah Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Singkil, Aceh Singkil, tercatat 27 siswa yang lulus Perguruan Tinggi Negeri ( PTN ) melalui Jalur Seleksi Nasional Berbasis Prestasi ( SNBP ) Tahun 2025.

Hal ini berdasarkan Informasi panitia pusat seleksi nasional melalui website resminya pada Selasa, 18 Maret 2025 dan telah disampaikan pengumuman melalui akun siswa masing-masing.

Begitu pula dengan pernyataan Kepala MAN Singkil, Elni Afrida, kepada media, Jum’at (21/03/25).

” Dari 49 siswa yang sebelumnya didaftarkan untuk mengikuti seleksi melalui jalur prestasi, sebanyak 27 Siswa yang dinyatakan lulus, ” ujar Elni.

Siswa yang dinyatakan lulus tersebut, tercatat di terima di berbagai PTN.

Sebanyak 4 orang lulus di Unsyiah, 5 orang lulus di UIN Ar-Raniry, 5 orang lulus di Unimal Lhoksuemawe, 7 orang lulus di UTU Meulaboh, 2 orang lulus di Unsam Langsa.

Sementara 1 orang lulus di UNIMED Medan, 1 orang lulus di UINSU Medan, 1 orang lulus di USU Medan, Sumatera Utara.

” Serta 1 orang dinyatakan lulus dan diterima di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, “tambahnya.

Kemudian lanjut Elni, bagi mereka yang dinyatakan lulus dan diterima di sejumlah PTN, Nantinya para siswa ini akan mempersiapkan berkas untuk mendaftar ulang ke masing-masing perguruan tinggi.

” Elni Afrida berharap, kepada siswa yang dinyatakan lulus agar dapat terus mempertahankan prestasi.

Sehimgga mereka akan mengharumkan nama madrasah serta berkontribusi bagi bangsa,”harap Elni Afrida.

Semoga saja kesempatan yang baik ini tidak di sia-siakan, sehingga dapat melanjutkan jenjang akademis para siswa itu sendiri.(*)

Tim