LUWU TIMUR ,Global Investigasi News | Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan mendampingi petani di wilayah binaannya, Babinsa Desa Mantadulu, Serma Ronal, turut serta membantu salah satu petani melakukan penyemprotan hama tanaman padi pada Jumat 11 April 2025 pukul 08.00 WITA.
Kegiatan ini berlangsung di lahan persawahan seluas kurang lebih 2 hektare yang terletak di Desa Mantadulu, Kecamatan Angkona, Kabupaten Luwu Timur.
Penyemprotan ini dilakukan sebagai langkah pengendalian terhadap serangan hama yang berpotensi mengganggu produktivitas tanaman padi. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan pertanian ini merupakan bagian dari peran aktif TNI dalam mendukung ketahanan pangan dan mendampingi masyarakat di bidang pertanian.
Dalam kesempatan tersebut, Serma Ronal menyampaikan kepada petani agar tetap semangat dalam memelihara tanaman padinya guna menghasilkan gabah yang berkualitas baik. Ia juga menekankan pentingnya komunikasi antara petani dengan petugas penyuluh lapangan (PPL) maupun Babinsa apabila mengalami kendala atau serangan hama dan penyakit pada tanaman.
“Jika ada kendala atau serangan hama dan penyakit, segera hubungi PPL atau Babinsa agar dapat diberikan arahan mengenai jenis pestisida yang tepat untuk digunakan,” ujar Serma Ronal.
Melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antara TNI dan petani semakin kuat dalam mendukung tercapainya swasembada pangan di daerah.(Fredi)