Berita  

Kabupaten Kendal Resmi Bentuk Satgas Percepatan MBG, Jamin Kualitas dan Pengawasan Makanan Bergizi

KENDAL — GLOBALNVESTIGASI GINEWS TV COM Pemerintah Kabupaten Kendal secara resmi membentuk Satuan Tugas Percepatan Penyelenggaraan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG). Pembentukan Satgas ini merupakan langkah strategis untuk memastikan program prioritas pemerintah pusat tersebut berjalan lancar, tertib, dan terjamin kualitasnya di Kabupaten Kendal, menyusul beberapa insiden keracunan di daerah lain.

Sosialisasi dan pembentukan Satgas ini dilaksanakan pada Jumat, 03 Oktober 2025, pukul 08.00 s.d. 11.00 WIB di Ruang Rapat Ngesti Wedhi Pemda Kendal.

Hadir dalam kegiatan tersebut perwakilan Forkopimda dan seluruh stakeholder terkait, meliputi Sekda Kendal Agus Dwi Lestari, S.H., M.H. yang mewakili Bupati, Dandim 0715/Kendal Letkol Inf Bagus Setyawan S.Hub.Int, Kapolres Kendal AKBP Hendry Susanto Sianipar, S.I.K, perwakilan Kajari, Ketua Pengadilan Agama, Inspektorat, Staf Ahli Bupati, Asisten Setda, hingga Koordinator SPPG.

Sekda Kendal, Agus Dwi Lestari, S.H., M.H., dalam sambutannya menegaskan bahwa keputusan Bupati Kendal telah diterbitkan untuk membentuk Satgas MBG. Satgas ini melibatkan tidak hanya pemerintah daerah, tetapi juga seluruh perangkat terkait, termasuk Forkopimda, untuk membantu percepatan dan memastikan program berjalan tanpa permasalahan.

“Dalam keputusan Bupati Kendal tersebut, disebutkan keterlibatan Forkopimda dan seluruh stakeholder sebagai anggota Satgas Percepatan MBG, mulai dari Bupati Kendal selaku Pembina hingga Intel Korwil BIN sebagai anggota,” jelas Sekda Agus Dwi Lestari.

Sinergi antari instansi ditegaskan kembali oleh Dandim 0715/Kendal, Letkol Inf. Bagus Setyawan, S.Hub.Int. Ia menekankan bahwa program MBG sangat krusial dan memerlukan sinergi serta saling membantu demi percepatan pelaksanaannya. Dandim juga menyampaikan bahwa sejak launching pertama Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG), TNI telah mendapat perintah untuk melakukan pendampingan terhadap program MBG. Saat ini, dari total kuota 93 unit MBG di Kendal, 26 unit SPPG telah beroperasi.

Kapolres Kendal, AKBP Hendry Susanto Sianipar, S.I.K., menyambut baik pembentukan Satgas ini. Beliau menekanka