KENDAL – GLOBALNNESTIGASI GINEWS TV Kolaborasi kemanusiaan, RSUD dr. H. Soewondo Kendal bersama Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Kendal donasikan satu unit ambulans kepada Panti Pelayanan Sosial Disabilitas Mental (PPSDM) Ngudi Rahayu. Serah terima digelar di depan ruang Pinere RSUD dr. Soewondo Kendal pada Rabu (19/11/2025).
Ambulans tersebut diberikan sebagai bentuk kepedulian bersama untuk meningkatkan akses layanan kesehatan bagi penyandang disabilitas mental dan lainnya. Fasilitas ini, diharapkan dapat membantu mobilitas pasien serta mempercepat penanganan rujukan medis dari panti ke fasilitas kesehatan.
Direktur RSUD dr. H. Soewondo Kendal, dr. Shaikhu, menyatakan dukungan terhadap lembaga sosial merupakan bagian dari tanggung jawab moral institusi kesehatan. “Kami ingin memastikan saudara-saudara kita di PPSDM mendapatkan akses layanan kesehatan yang layak. Ambulans ini diharapkan membantu mobilisasi pasien dengan lebih cepat dan aman,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada BAZNAS Kendal atas kerja sama yang terjalin. Sinergi tersebut dinilai menjadi langkah penting dalam memperluas jangkauan pelayanan sosial dan kesehatan. “Kami berterima kasih kepada BAZNAS yang turut berperan dalam program kemanusiaan ini. Semoga kerja sama ini terus berlanjut demi peningkatan kesejahteraan masyarakat,” kata dr. Shaikhu.
Meski ambulans yang diberikan bukan unit baru, dr. Shaikhu menegaskan bahwa kendaraan masih sangat layak operasional. “Kita siap membantu. Kita manfaatkan untuk kemaslahatan umat,” imbuhnya.
Ketua BAZNAS Kendal, Syamsul Huda, turut mengapresiasi komitmen rumah sakit. Menurutnya, keberadaan ambulans sangat penting untuk mendukung pelayanan di PPSDM yang setiap hari menangani penyandang disabilitas beragam kebutuhan. “Walaupun wujudnya seperti itu, manfaatnya sangat besar bagi sosial masyarakat. Prinsip hidup bermanfaat bagi sesama,” kata Huda.
Kepala PPSDM Ngudi Rahayu Kendal, Budi Astuti, menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan tersebut. Ia menilai ambulans akan membantu pengelolaan rujukan medis dan kegiatan penunjang kesehatan lainnya di panti.
Dikatakan Budi, PPSDM Ngudi Rahayu merupakan Unit Pelayanan Terpadu (UPT) berada di bawah naungan Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah, sehingga kerja sama dan dukungan dari berbagai pihak juga sangat dibutuhkan. “Kami akan merawat ambulans ini dan memanfaatkannya untuk menunjang kegiatan di wilayah Kabupaten Kendal. Terima kasih, bantuan ini sangat berarti,” ujarnya.
Bantuan ambulans tersebut, diharapkan menjadi penguatan kolaborasi antara RSUD dr. Soewondo Kendal, BAZNAS Kendal, dan lembaga sosial dalam meningkatkan layanan bagi masyarakat yang membutuhkan.












