Lampung-Selatan .
globalinvestigasinews.com
Kapolda Lampung, Irjen Pol Helfi Assegaf, SIK, MH, menyambut kedatangan Komisi III DPR RI di Bandara Raden Intan II, Lampung Selatan, Jumat (21/11/2025) pukul 07.25 WIB.
Kunjungan kerja ini turut dihadiri oleh jajaran Kejaksaan Tinggi Lampung, Kejaksaan Negeri Lampung, pejabat utama Polda Lampung, Kapolres Lampung Selatan, serta tamu undangan lainnya.
Kehadiran Komisi III DPR RI di Lampung diharapkan dapat memperkuat sinergi antara DPR RI dan aparat penegak hukum di wilayah Lampung, sekaligus memperkuat koordinasi dalam pelaksanaan tugas kepolisian dan penegakan hukum di daerah.”(***)












