Pemalang Globalinvestigasinews.com – Pemerintah Desa Karangmoncol, Kecamatan Randudongkal, Kabupaten Pemalang, terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan infrastruktur wilayah, salah satunya melalui program peningkatan pembangunan jalan desa yang saat ini tengah dikerjakan. Proyek ini diharapkan dapat memperlancar akses transportasi warga serta mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat, Sabtu 22/11/2025.
Pembangunan ini merupakan peningkatan jalan lingkar yang berada di dukuh simbatan RT 21 Re 04, Proyek tersebut di danai melalui BKKD Kabupaten TA.2025.
Warga menyambut positif program ini.Kini, dengan peningkatan jalan berupa pengerasan dan pengaspalan, aktivitas ekonomi dan mobilitas warga menjadi lebih lancar.
“Alhamdulilah sekarang jalan sudah halus, jadi kita lebih nyaman jika mau ke pasar atau ketempat lainya,” tutur salah satu warga setempat.
Di lain tempat, Kepala Desa Karangmoncol, Fakhrurrozi menyampaikan. Infrastruktur ini dapat menjadi langkah awal menuju peningkatan kesejahteraan masyarakat serta mempercepat pembangunan di sektor lainnya, seperti pertanian, perdagangan, dan pariwisata desa.
“Alhamdulilah Pemerintah Desa mengupayakan dengan berbagai cara, sehingga kami secara pribadi maupun pemerintah Desa berharap untuk menjaga infrastuktur dengan baik, baik dari sumber Dana Desa maupun BKKD, proses pengajuan ini kami mengusulkan kepada pemerintah Kabupaten alhamdulilah usulan kita yang paling cepat, pemerintah Desa juga bergerak cepat, karna memang jalan ini di nantikan oleh masyarakat dan sekarang sudah terwujud, “Ungkap Fakhrurrozi.
Penulis:Ic Red
Editor:Redaksi












