Polres Dompu Via Satuan Polairud Gelar Perpustakaan Terapung bagi Siswa dan Kesehatan Gratis Warga Pesisir.

Globalinvestigasinews.com.Dompu, NTB.

Dalam upaya mendekatkan pelayanan kepada masyarakat pesisir, Sat Polairud Polres Dompu, melaksanakan dua kegiatan sosial yakni Perpustakaan Terapung dan Klinik Terapung di Pangkalan Kapal XXI – 2014, Desa Calabai, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu, pada Sabtu, 30 Agustus 2025.

Menurut keterangan pers Kasat Polairud, bahwa kegiatan perpustakaan terapung ini tujuannya adalah untuk mendorong dan meningkatkan minat baca Siswa/siswi di sekitar Pesisir dan siswa lain yang yang tak jauh dari pesisir pantai. Yang mana mereka ingin merasakan suasana yang beda ketika membaca buku di atas perpustakaan terapung, dan ketika membaca buku di perpustakaan darat.

Lanjut Kasat, pagi itu, sekitar pukul 08.30 WITA, kegiatan Perpustakaan Terapung dimulai dengan melibatkan 16 siswa dari SDN 11 Desa Calabai, yang didampingi oleh lima guru. Dengan menggunakan kapal milik Polri, KP. XXI – 2014, anak-anak ini diberi kesempatan untuk membaca berbagai buku pendidikan yang disediakan dalam kegiatan tersebut.

Kasubnit Lidik Sat Polairud Polres Dompu, AIPTU Rahmat Hidayat, yang memimpin kegiatan ini, menyampaikan bahwa tujuan utama dari Perpustakaan Terapung adalah untuk mendorong minat baca di kalangan anak-anak, terutama di daerah pesisir yang acap kali kurang mendapatkan akses terhadap fasilitas pendidikan.

“Dengan kegiatan ini, kami berharap anak-anak di sini dapat lebih tertarik untuk belajar dan membaca, sehingga bisa meningkatkan kualitas pendidikan mereka,” ujar AIPTU Rahmat.

Setelah sesi membaca, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian buku tulis dan alat tulis kepada para siswa. Sebagai penutup, semua peserta melakukan foto bersama, menciptakan momen kebersamaan yang penuh semangat.

Kemudian pada sore harinya, tepatnya pukul 16.00 WITA, kegiatan dilanjutkan dengan Klinik Terapung, yang memberikan layanan kesehatan gratis kepada warga pesisir Calabai dan sekitarnya. Di bawah koordinasi AIPTU Rahmat Hidayat, tim medis dari UPTD Puskesmas Plus Calabai yang terdiri dari empat tenaga kesehatan, dipimpin oleh Dr. Aroma Harus, melayani sekitar 20 orang warga setempat.

“Tahapan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis meliputi tes gula darah, pemeriksaan tekanan darah, serta pemeriksaan fisik secara umum,” papar Rahmat.

Sedangkan warga yang membutuhkan pengobatan juga diberi obat-obatan sesuai kebutuhan. “Klinik terapung ini kami adakan untuk mempermudah masyarakat yang tinggal jauh dari fasilitas kesehatan, sehingga mereka bisa mendapatkan pemeriksaan dan pengobatan tanpa harus jauh-jauh pergi ke puskesmas atau rumah sakit,” jelas Dr. Aroma.

Kasat Polairud melalui Kasi Humas Polres Dompu, Iptu Nyoman Suardika,menyebutkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk lebih dekat dengan masyarakat, memberikan manfaat nyata, dan membantu meningkatkan kualitas hidup mereka. “Kami ingin agar Polri tidak hanya dikenal sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai pihak yang peduli dengan pendidikan dan kesehatan masyarakat, terutama yang berada di daerah pesisir yang lebih sulit dijangkau,” ujar Iptu Nyoman Suardika.

Kegiatan yang berlangsung sejak pagi hingga sore hari ini berjalan dengan lancar dan aman. Semua peserta, baik siswa, warga, maupun petugas yang terlibat, mematuhi protokol keamanan dan kesehatan yang berlaku. “Kami pastikan seluruh kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat,” tambah Iptu Nyoman.

Kegiatan Perpustakaan Terapung dan Klinik Terapung ini menjadi bukti nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat pesisir. Ke depan, Polri berencana untuk terus melaksanakan program serupa di berbagai daerah pesisir lainnya, guna memberikan pelayanan pendidikan dan kesehatan yang lebih merata, pungkas Kasat Polairud yang baru. Jurnalis, Rdw/ddo.