Globalinvestigasinews. Com.Dompu.NTB.
Pendidikan adalah senjata paling ampuh untuk mengubah dunia. Kutipan inspiratif dari Nelson Mandela ini menjadi landasan bagi Ditpolairud Polda NTB dan Satpolairud Polres Dompu dalam menghadirkan perpustakaan terapung di Calabai, Dompu, pada hari Jumat, (7/11/25) sekitar Pukul 08.00 wita, mereka memanfaatkan Kapal Polisi XXI-2014 menjadi tempat ilmu yang mudah diakses oleh siswa-siswi SMPN 01 Pekat.
“Inisiatif ini merupakan wujud nyata komitmen Polairud NTB dalam mendukung kemajuan pendidikan dan mencerdaskan anak bangsa. Karena kita tau bahwa pendidikan itu sudah menjadi kebutuhan dan tuntutan yang tak bisa di hindari untuk hari ini, esok dan masa akan datang,” Ujarnya.
Selain itu kata Boykekegiatan ini tidak sekadar penyediaan buku, perpustakaan terapung ini juga menjadi sarana untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan laut.
Melalui kegiatan edukatif yang diselenggarakan oleh personel Polairud, para siswa diajak untuk memahami ekosistem laut, bahaya sampah plastik, dan cara-cara menjaga kelestarian sumber daya laut.
Aipda Metusalak Dollu, SE., Komandan Kapal Polisi XXI-2014 yang memimpin kegiatan ini, berharap agar perpustakaan terapung ini dapat menjadi pusat kegiatan positif bagi masyarakat Calabai. “Kami ingin menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan dan inspiratif bagi anak-anak pesisir. Dengan membaca dan belajar, mereka dapat meraih cita-cita dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan bangsa,” ujarnya.
Di tempat terpisah Dirpolairud Polda NTB, Kombes Pol Boyke FS Samola, S.I.K., M.H, menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung terwujudnya perpustakaan terapung ini. Beliau berharap agar inisiatif ini dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam meningkatkan akses pendidikan di wilayah pesisir Calabai Kecamatan Pekat Kabupaten Dompu.
Ibu Zupari, S.Pd, Kepala Sekolah SMPN 01 Pekat, juga menyampaikan rasa terima kasihnya. Menurutnya, perpustakaan terapung ini sangat bermanfaat bagi para siswa, karena dapat meningkatkan minat baca dan memperluas wawasan mereka tentang berbagai bidang ilmu pengetahuan.
Dengan semangat kolaborasi dan kepedulian terhadap pendidikan, Polairud NTB dan masyarakat Calabai telah mewujudkan perpustakaan terapung yang menjadi simbol harapan bagi masa depan anak bangsa yang lebih baik, pungkas Kombes Pol Boyke FS Sakola S.I.K, MH via Aipda Netusalak Dollu, SE Komandan Kapal XXI-2014. Jurnalis, Rdw/Ddo.












