Provinsi kepulauan bangka belitung
Ginewstv Investigasi.com.
Pola asuh adalah hal yang sangat amat penting untuk anak, apalagi dalam pembentukan karakteristik. Ada istilah “golden age”, golden age adalah masa anak dari umur 0-6 tahun. Dalam masa tersebut adalah masa-masa yang harus dimanfaatkan orang tua untuk membentuk dan mendidik anak agar menjadi anak yang baik. Dalam umur tersebut anak memiliki kemampuan perkembangan dan kecerdasan otak yang sangat cepat sehingga anak selalu meniru apa yang ia lihat.
Maka dari itu, orang tua harus memiliki dasar sebelum mendidik anak. Anak lebih mudah dibentuk dibandingkan diubah, membangun karakter diusia dini lebih baik dan lebih mudah dibanding memperbaiki perilaku ketika anak sudah besar. Peran orang tua dalam mengontrol emosi juga sangat penting, karena apabila anak sudah melihat dan mengalami hal hal yang kasar sejak dini, kemungkinan besar anak akan tumbuh menjadi orang yang kasar karena merasa hal tersebut hal yang biasa baginya.
Adapula konsep pola asuh orang tua terhadap anak, yakni :
- Pola Asuh Otoriter
Pola asuh otoriter ini pola asuh orang tua yang menetapkan aturan yang ketat sehingga membuat anak merasa tertekan akan aturan tersebut. Gaya pola asuh ini bertujuan untuk melatih kedisiplinan, namun justru melatih anak untuk semakin berbohong kepada orang tua. - Pola Asuh Demokratis
Orang tua yang melakukan pola asuh demokratis ini adalah orang tua yang memberikan aturan namun tetap memberikan ruang komunikasi dan apresiasi terhadap pencapaian anak. Gaya pola asuh ini seimbang antara kedisiplinan dan kebebasan untuk anak. - Pola Asuh Permisif
Pada pola asuh ini orang tua memberikan kebebasan dan kelonggaran penuh tanpa batas kepada anak, namun pola asuh ini justru membuat kurangnya kontrol orang tua terhadap anaknya. Pada gaya pola asuh ini memang membuat anak nyaman namun dapat membuat anak semakin liar karena tidak ada aturan didalamnya.
Meski dengan itu, tiga konsep ini harus disesuaikan pada karakter anak. Orang tua tidak bisa menyamaratakan pola asuh pada semua anak, karena setiap anak pasti memiliki karakteristik yang berbeda-beda.
Ginewstv Investigasi.com.(Fuad)












