Kab.Bandung.-Peran pemuda harus di hargai karena tanpa kontribusi, semangat dan partisipasi aktif pemuda (Anak Muda) memiliki peran penting dalam penerus bangsa untuk menjadikan negara maju, kuat dan dapat di perhitungkan dalam hal menghadapi perubahan Dunia, Di Sampaikan Pada Jum’at (21/11/2025).
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Fraksi Partai Demokrat Daerah pemilihan enam,termasuk kecamatan Ciparay dan Baleendah H.Asep Ikhsan,SE,SPD.MM., mendorong peran penting pemuda bagian dari penerus Bangsa yang harus di siapkan ke depan.pemuda memiliki peran penting dan menjadikan sebuah kekuatan yang ada dalam diri pemuda.
Pemuda harus di beri ruang ,mereka harus di beri kesempatan dalam pengambilan keputusan akan membangun pemikiran yang cerdas,Inovatif ,pemuda yang kuat dan Insklusif.ujar nya.
Sebagaimana di ungkapkan oleh Presiden Soekarno, “Beri aku 10 pemuda, niscaya akan kuguncang dunia” – sebuah ungkapan yang menunjukkan betapa besarnya potensi dan kekuatan yang ada dalam diri pemuda.
Beliau juga mengatakan komitmennya mengajak dan merangkul peran pemuda dan pemudi untuk bersama-sama membangun daerahnya agar tercipta perubahan dan kemajuan demi kesejahteraan Rakyat.”Pungkasnya.*
DPRD Kabupaten Bandung Ketua Farksi Partai Demokrat H.Asep Ikhsan,SE.SPD.MM.,*












