Berita  

KPUD Kab. Batola Propinsi Kalsel Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu 2024 Tingkat Kabupaten

MARABAHAN – GINNEWS COM

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Barito Kuala menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan perolehan suara Pemilu 2024 di Aula Selidah, Kota Marabahan, Kamis (29/2/2024).

Itu menyusul rampungnya proses rekapitulasi suara Pemilu 2024 di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).
Dari undangan elekronik yang beredar, Rapat Pleno Rekapitulasi Suara dihadiri Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Media Massa se Kabupaten Barito Kuala.
Sementara itu, kendati KPU Kabupaten Barito Kuala belum mengumumkan dan menetapkan calon legislatif terpilih.
Sejumlah partai politik peraih kursi dan nama-nama kader yang duduk di DPRD Kabupaten Barito Kuala sudah beredar secara masif di media sosial, Rabu (28/2/2024).
Yuday dari awak media Ginnews.com mencermati media sosial di Kabar Batola, ternyata Partai Golkar Kabupaten Barito Kuala perolehan suara tertinggi.
Itu menempatkan kader Partai Golkar meraih kursi di lima daerah pemilihan di Kabupaten Barito Kuala.(Yuday)